Perwakilan AAC Unair yang lain, Faried memaparkan, bahwa proses error itu bisa terjadi saat kombinasi data, dimana yang sering ditemui di lapangan ialah salah dalam melakukan proses copy, sehingga total nilai yang dijumlahkan diawal dengan total nilai yang final berbeda.

“Yang terjadi kemarin, yang sudah saya tanyakan kepada operator adalah kesalahan dalam mengcopy, sehingga ketika di jumlah di tahap pertama masih salah. Kemudian hal itu disadari, lalu dilakukan perbaikan, dan baru hasilnya ditampilkan ulang,” tandasnya.

Diketahui, terdapat 5 materi soal yang diujikan dalam seleksi perangkat desa serentak di Kabupaten , mencakup materi Agama, Bahasa Indonesia, Pengetahuan Umum, Pemerintahan dan Pengetahuan Komputer. Kemudian, 1 praktek komputer. (Ibn/Jun).