, (.id) – Dalam meningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dalam pembuatan konten informatif dan edukatif, menggandeng Persatuan Wartawan (PWI) Tuban, Selasa (1/11/2022).

Kepala Bagian SDM Polres Tuban, Kompol Musa Bachtiar mengatakan, jika kolaborasi ini penting bagi institusi dalam memberikan konten edukatif, seperti pembuatan konten video maupun narasi yang bersifat informatif dan bisa diterima oleh masyarakat.

“Maka itu, kami meminta rekan-rekan jurnalis dari PWI untuk memberikan masukkan dan arahan untuk membuat konten yang baik dan bisa mengena kepada masyarakat,” ujar Kompol Musa Bachtiar.

Apalagi, lanjut mantan Kapolsek Senori, pasca munculnya kasus yang menyangkut institusi Polri, citra Polisi menurun drastis. Untuk itu pihaknya menggelar kegiatan dengan program ini untuk meningkatkan SDM yang unggul.

“Program Quick Wins Presisi adalah instrumen yang diberikan langsung oleh Kapolri untuk pembuatan konten publikasi kegiatan Polri yang segmennya bersifat positif. Tujuannya ialah, sebagai edukasi masyarakat. Bukan pencitraan, tapi dari sekian Polisi pasti ada yang baik,” tambahnya.

Ditempat yang sama, Ketua , Suwandi menjelaskan, jika kegiatan Quick Wins Presisi ini sangat luar biasa, mengingat saat ini mayoritas masyarakat sudah terbiasa dengan konten-konten yang ada di media sosial.

Hadirnya para anggota Polri di PWI Tuban ini selain diskusi juga pemberian pelatihan pembuatan konten yang bersifat edukatif dan inovatif. Sehingga bisa ditiru dan dapat diterapkan oleh masyarakat.

“Melalui pelatihan ini, diharapkan kedepan teman-teman Polri bisa membuat konten-konten positif yang bisa disebarkan dan diterima oleh masyarakat,” tutupnya.

Sebatas diketahui, kegiatan pelatihan ini selain dihadiri oleh Kabag SDM juga dihadiri oleh Kasi , Iptu Jamhari beserta anggota. Selanjutnya juga diakhiri dengan tips dan trik pembuatan konten yang bagus, sehingga bisa diterima oleh masyarakat dan nitizen. (Ibn/Jun).