TUBAN, (Ronggo.id) – Partai Golkar kembali berpeluang menghentikan dominasi PKB. Kali ini dalam perebutan kursi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tuban digelaran Pemilu Serentak 2024
Sebelumnya, partai berlambang pohon beringin sukses mengalahkan rival abadinya itu dalam Pilkada Tuban 2020 lalu, dengan mengantarkan kadernya, yakni Aditya Halindra Faridzky menjadi Bupati Tuban.
Saat itu, duet apik Aditya Halindra Faridzky dan Riyadi menang telak atas pasangan calon Bupati-Calon Wakil bupati yang diusung PKB, Khozanah Hidayati – Muhamamad Anwar.
Pada pemilu ini, Golkar yang dikomandoi Lindra sementara unggul jauh dibanding partai politik yang lain. Bahkan, diprediksi bakal merebut minimal 16 kursi.
Berdasarkan perhitungan sementara di laman pemilu2024.kpu.go.id, Senin (19/2/2024) pukul 15.00 Wib, sejauh ini Golkar mengantongi suara tertinggi, sebanyak 199.506 suara atau 36,17 persen, progress data masuk mencapai 85,23 persen atau 3.145 dari 3.690 TPS.
Sedangkan PKB yang digawangi politisi senior, Miyadi membuntuti diperingkat kedua, dengan memperoleh 113,213 suara atau 20,53 persen.
Sekretaris DPD Golkar Tuban, Suratmin menyatakan, capaian Golkar pada kontestasi politik kali ini tak luput dari peran Lindra yang dinilai telah berhasil merealisasikan harapan masyarakat selama menjadi kepala daerah.
“Walaupun masih belum 100 persen, namun Mas Bupati (Aditya Halindra Faridzky) akan terus berusaha agar Tuban semakin baik,” ujarnya.
Meski saat ini suara Golkar sulit dikejar oleh para pesaingnya, Ratmin enggan menyebut berapa jumlah kursi yang bakal direbut oleh partainya. Caleg yang bertarung di Dapil I itu mengaku masih menunggu hingga seluruh proses rekapitulasi tuntas.
“Kita tunggu hasil penghitungan di PPK sampai nanti di KPU. Semoga saja berjalan lancar,” ucapnya.
Lebih lanjut, politisi asal Kecamatan Kerek itu menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah menitipkan suaranya kepada Golkar. Disisi lain, ia berharap para caleg yang lolos menjadi anggota dewan kedepannya bisa bersinergi dengan pemerintah.
“Semoga kader Partai Golkar yang terpilih bisa bersinergi dengan eksekutif dalam mewujudkan Tuban semakin baik,” tuturnya.
Terpisah, Ketua DPC PKB Tuban, Miyadi memprediksi perolehan kursi PKB pada pileg kali ini akan berkurang dibandingkan dengan periode 2019 yang berhasil meraih 16 kursi dari 5 Dapil.
“10 kursi aman, menunggu kelebihan hasil hitung maksimal 12 kursi,” jawab Miyadi saat ditanya soal perolehan kursi yang bakal diraih PKB. (Ibn/Jun).