SOLO – PT (Persero) Tbk. Zona 11 menggelar Media Gathering dengan sejumlah awak media dari , Blora, Rembang dan Kabupaten (BOLARATU), yang berlangsung 23 hingga 25 November, di Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa (23/11/2021).

General Manager Zona 11, Muhammad Arifin mengucapkan banyak terima kasih atas support dari awak media di 4 wilayah operasional , yakni , Blora, Rembang dan Tuban.

“Terima kasih atas kerjasamanya selama ini, sehingga kami dari Zona 11 masih ada hingga sekarang ini. Demi keberlangsungan produksi dan operasional, kami membutuhkan dukungan dari teman-teman untuk terus mensupport kami,” ujar Arifin.

Ia juga menjelaskan bahwa Pertamina telah melakukan transformasi Subrodi yang terbagi menjadi 5 regional. Untuk Region IV sendiri memiliki 4 Zona. ialah Zona 11 yang meliputi Alas Dara Kemuning, Cepu, WMO, Randugunting, Sukowati, Poleng, dan East Java.

Kemudian Zona 12 diantaranya Jambaran Tiung Biru, Banyu Urip, PI 45% WA Cepu bersama 45 % dan BKS PI 10%. Lalu Zona 13 meliputi Donggi Matindak, Senoro Tolli, Makasar Strait. Kemudian Zona 14 ada Papua, Salawati.

“Jalinan silaturahmi yang seperti ini harus benar-benar dijaga, sehingga sinergitas ini dapat berjalan dengan baik,” tutupnya.

Adapun kegiatan ini dilanjutkan dengan ngopi santai bareng tim Humas PT Pertamina bersama awak media di 4 kabupaten.