TUBAN, (Ronggo.id) – Warga Desa Bulurejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban dikagetkan dengan munculnya gelembung dan hawa panas disekitar jalur pipa yang melintang di areal persawahan warga setempat, Rabu (21/12/2022).
Seperti yang disampaikan oleh Teguh Prasetyo, jika dia mengetahui adanya sesuatu yang aneh muncul dari tanah disekitar jalur pipa PT Pertamina EP Asset 4 Sukowati Field di Tuban, namun tidak mengeluarkan bau.
“Saya tadi mau ambil lumut untuk memancing ikan. Tiba-tiba ada gelembung yang muncul dari jalur pipa dan mengeluarkan hawa panas,” terang Teguh Prasetyo kepada Ronggo.id.
Adanya keanehan yang muncul disekitar lokasi tersebut membuatnya kaget dan dikira adanya hawa panas disertai gelembung itu disebabkan oleh adanya pipa gas yang bocor.
“Karena takut dan bingung, sehingga saya mengambil video dari HP dan saya share di grup WA,” terangnya.
Terpisah, Humas PHE-TEJ, Ulin Najah saat dikonfirmasi Ronggo.id menjelaskan, sesuai yang diinformasikan tim HSSE PT Pertamina EP Asset 4 Sukowati, bahwa kemunculan gelembung dan hawa panas itu bukan dari kebocoran pipa gas, melainkan Water Injection.
“Itu hanya suhu panas dari water injek yang keluar dari lubang Yuyu atau hewan sejenis kepiting air tawar,” terang Ulin Najah.
Ia menjelaskan, Water Injection merupakan sisa produksi yang telah dipisahkan dan dimasukkan kembali kedalam perut bumi untuk membantu mendorong naiknya produksi minyak.
Pihaknya juga memastikan, munculnya gelembung dan suhu panas tersebut tidak berdampak pada pencemaran lingkungan disekitar lokasi. Sementara saat ini petugas telah melakukan pengamanan dengan memasang garis pengaman.
“Kami meminta agar masyarakat sementara tidak mendekat di lokasi itu sampai garis pengaman diangkat dan benar-benar dinyatakan aman,” pungkasnya. (Ags/Jun)