– Suasana berbeda terlihat di , Kelurahan Latsari, Kecamatan/. Hal ini dikarenakan, terdapat tiga gadis cantik yang mengajak warga disekitar lokasi maupun pengguna jalan yang melintas untuk menikmati Soto Cak Sol secara gratis.

Tiga perempuan cantik yang sehari-harinya bekerja sebagai Sales Promotion Girl (SPG) kosmetik ini masing-masing bernama Punitin, Siti Samirah dan Ridatul Aisi, rela berpanas-panasan dan berinisiatif untuk mengajak warga makan gratis sebagai wujud kepedulian kepada sesama ditengah masa pandemi , Kamis (14/10/2021).

Salah seorang SPG, Punitin (29) yang mendedikasikan diri sebagai Miss ini mengaku, bahwa ia dan kedua temannya berinisiatif mengajak masyarakat untuk makan gratis ini sebagai rasa syukur atas limpahan rejeki dan wujud kepedulian kepada warga lain yang terdampak wabah virus yang belum diketahui kapan akan berakhir.

“Ini adalah bentuk syukur kami kepada Tuhan atas limpahan rejeki dan wujud kepedulian kami kepada sesama dengan makan bareng Soto Cak Sol secara gratis,” ungkap Titin sapaan akrab perempuan kelahiran Montong ini.

Tiga Gadis Cantik di Tuban Ajak Warga Cicipi dan Makan Soto Secara Gratis
Manager Soto Lamongan Cak Sol, Yessy Fildanis saat melayani pembeli dengan ramah

Di lokasi yang sama, Manager Soto Lamongan Cak Sol, Yessy Fildanis (26) menjelaskan, kegiatan berbagi sebanyak 300 porsi soto ayam kepada sesama ini sengaja dilakukan, selain bentuk kepedulian terhadap sesama juga sebagai Grand Opening Soto Lamongan Cak Sol.

“Pada Grand Opening Soto Cak Sol ini kami ingin berbagi di masa pandemi dan mengajak warga Tuban untuk mencicipi nikmatnya kuah Soto Cak Sol secara gratis,” terang wanita asal .

Adapun harga Soto Lamongan Cak Sol ini sangat murah meriah dan cocok bagi kantong pelajar maupun masyarakat. Yakni hanya dengan merogoh gocek Rp5 ribu per porsinya, warga Tuban sudah dapat menikmati soto khas Lamongan dengan kuah yang sangat segar.

“Semoga Soto Lamongan Cak Sol ini dapat cepat dikenal oleh masyarakat baik didalam maupun di luar Tuban dengan cita rasa yang nikmat namun dengan harga yang murah meriah. Kami juga berharap bisa mengembangkan usaha ini tidak hanya di Tuban, namun di kota-kota besar lainnya,” harapnya.

Sementara itu, salah seorang konsumen, Tina (18) yang datang bersama temannya Icha Arofatin (18) warga Nambangan, Kecamatan ini mengaku jika rasa Soto Lamongan Cak Sol ini sangat nikmat, segar dan pas di lidah. Harganya juga sangat murah sehingga pas dikantong pelajar seperti mereka.

“Soto Lamongan Cak Sol ini sangat wort it, harganya murah dan tempatnya juga nyaman. Besok kita akan ajak teman-teman kampus untuk datang dan makan Soto Cak Sol ini,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Terupdate RONGGO ID di: