, Setelah beroperasi sejak tahun 1976, Hotel Legendaris “Purnama” Tuban yang terletak di jalur , Sugihwaras, Kecamatan , , dikabarkan tutup total. Hal ini disinyalir akibat sepinya pengunjung pasca dilanda Pandemi .

Seperti yang disampaikan oleh salah seorang karyawan hotel yang belum berkenan disebutkan namanya. Ia menjelaskan, bahwa semenjak adanya wabah di awal 2020 lalu, pengunjung yang datang ke hotel terus mengalami penurunan.

“Kalau dulu, dalam sehari bisa mencapai 60 pengunjung, tetapi 2 tahun terakhir, hanya 5 sampai 7, paling ramai sekitar 17 pengunjung. Jadi imbasnya gaji karyawan sering telat dibayar, bahkan terkadang nunggak hingga 2 bulan,” kata karyawan Hotel Purnama saat ditemui , Selasa (1/11/2022).

Kondisi ini membuat pihak manajemen bersama seluruh karyawan hotel menggelar musyawarah dan mengambil keputusan, bahwa mulai 1 November 2022, hotel tertua di Bumi yang memiliki sekitar 60 kamar tersebut tidak lagi beroperasi dan menerima tamu.

“Hasil Perjanjian Bersama tanggal 15 Oktober 2022, pihak manajemen dan karyawan sepakat menutup hotel. Kemarin hari terakhir pelayanan dan sudah tidak ada aktivitas. Bahkan beberapa barang juga telah dilelang,” ungkapnya.

Sepi Pengunjung, Hotel Legendaris "Purnama" Tuban Dikabarkan Tutup Total
Manajemen Hotel dan Karyawan saat menggelar rapat terkait penutupan Hotel Purnama (15/10/2022).

Sementara, saat dimintai keterangan perihal kebenaran kabar tersebut, salah satu pengurus sekaligus pembina karyawan hotel, Teguh Surahkhmat membenarkan adanya penutupan Hotel Purnama.

“Iya Mas, memang hasil rapat, hotel ditutup. Sudah tidak ada aktivitas dan semua karyawan sudah libur,” ujar Teguh Surahkhmat secara singkat.

Dilain sisi, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Tuban, melalui Plt Kabid Hubungan Industrial Sri Rahayu saat dikonfirmasi mengaku jika dirinya tidak mengetahui secara pasti alasan penutupan Hotel Purnama itu.

Kendati demikian, Rahayu sapaan akrabnya menyebut, hotel dengan luasan lahan 10479 M2 memang dikabarkan berhenti beroperasi.

“Dalam Perjanjian Bersama yang ditandatangani 12 Oktober 2022 lalu tidak ada alasan yang tercantum. Hanya pihak manajemen dan karyawan menutup hotel per tanggal 31 Oktober 2022,” tutupnya. (Ibn/Jun).

Dapatkan Berita Terupdate RONGGO ID di: