TUBAN, (Ronggo.id) – Sejumlah relawan di ramai-ramai meminta turun gunung mengkampanyekan pasangan Calon Presiden-Calon Wakil Presiden, Prabowo Subianto- pada .

Sedikitnya ada 7 relawan yang meminta orang nomor wahid di itu berkampanye di Tuban, Presedium Relawan Ronggolawe, LSM Gapuro, Aliansi Penggerak Perempuan, DPC PROJO, Komunitas Putra Ronggolawe, Komunitas Pengusaha Tuban serta Relawan Bolone Mas .

Menurut Ketua Presedium , Mukid Abrori, sesuai Undang-undang Nomor 7 tahun 2017 pasal 299 ayat 1 menyatakan bahwa presiden dan wakil presiden berhak untuk berkampanye.

“Untuk itu kami mengundang untuk berkampanye memenangkan Prabowo-Gibran di Kabupaten Tuban,” tuturnya, Selasa (6/2/2024).

Relawan di Tuban Ramai-ramai Minta Jokowi Turun Gunung Kampanyekan Prabowo-Gibran

Dia menegaskan, sejumlah relawan yang telah terhimpun siap pasang badan melawan pihak-pihak yang berupaya untuk menghalangi Presiden Jokowi menyapa masyarakat di Bumi Ronggolawe ini.

“Kami masyarakat Tuban merindukan presiden Joko Widodo. Tentu kami akan totalitas mensukseskan kemenangan Prabowo-Gibran,” tegasnya.

Sementara itu, , Saridin menyebut, pihak-pihak yang melarang Presiden Jokowi berkampanye sama halnya menabrak Undang-undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu.

“Di pasal 299 ayat 1 disitu menerangkan bahwa presiden dan wakil presiden boleh berkampanye,” ucapnya.

Lebih lanjut, pihaknya berharap Presiden Jokowi hadir di Tuban guna memenangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 2 yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM).

“Kami siap pasang badan untuk melawan siapapun yang melarang dan berusaha menghalangi presiden kampanye di Tuban,” pungkasnya. (Ibn/Jun).

Dapatkan Berita Terupdate RONGGO ID di: