, (.id) – Pekan Seni Mahasiswa Daerah (Peksimida) XVII Jawa Timur 2024 dengan Tangkai Lomba Baca Puisi diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Swasta se Jatim.

Kegiatan yang dilaksanakan kali kedua di Universitas PGRI pada (26-27/7) itu dihadiri oleh Jajaran Rektorat Unirow, perwakilan dari Badan Pembina Seni Mahasiswa (BPSMI) Jatim, sekaligus sebagai dewan juri pada tangkai lomba baca puisi Peksimida XVII tersebut.

, Warli mengungkapkan terima kasih kepada para pihak yang telah mempercayakan kembali sebagai tuan rumah ke dua kalinya kegiatan Peksimida Tangkai Lomba Baca Puisi ke dua kalinya yang diikuti oleh 46 peserta dari 33 berbagai universitas se Jawa Timur ini.

“Kami atas nama perguruan tinggi banyak mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh BPSMI untuk menyelenggarakan salah satu tangkai lomba di universitas kami pada pekan seni mahasiswa tahun 2024. Di tahun 2018, kita juga ditunjuk sebagai tuan rumah khususnya pada bidang lomba fotografi,” ungkap Warli dalam keterangan tertulis yang diterima Ronggo.id, Minggu (28/7/2024).

Ditempat yang sama, perwakilan dari BPSMI Jawa Timur, Nanang Suryadi mengemukakan, Peksimida ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap dua tahun sekali. Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada Unirow Tuban yang telah memberikan berbagai fasilitas demi kelancaran kegiatan tersebut.

“Saya mewakili BPSMI Jawa Timur mengucapkan terima kasih kepada Universitas PGRI Tuban sehingga Peksimida XVII ini khususnya tangkai lomba baca puisi dapat terselenggara dengan baik,” terangnya.

Adapun pada lomba kali ini dibagi menjadi dua bagian. ialah puisi wajib berjumlah 2 puisi untuk masing-masing mahasiswa serta 15 puisi pilihan yang telah ditentukan oleh panitia. Sementara pada penilaian dibagi menjadi empat aspek, antara lain pemahaman, penghayatan, vocal dan penyajian.

Sementara itu, terdapat tiga juara umum dan tiga juara harapan pada Tangkai Lomba Baca Puisi, masing-masing Juara 1 diraih oleg Ahmad Roni Hidayat dan Fedina Emi Ayu Lestari, Universitas Negeri (), kemudian Muhammad Aqib, dan Aisyah Marsha Nabila dari Universitas Muhammadiyah Malang mendapatkan juara 2, serta Juara 3 diraih oleh Ocatavian Bagas Pramudika dari Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur Nabilla Mahda Susila asal Universitas Negeri Malang.

“Tak lupa kami juga mengucapkan selamat kepada para peserta yang berhasil mendapatkan juara pada ajang Peksimida 2024 ini, dan untuk pemenang juara pertama pada setiap lomba ini, akan mewakili provinsi pada lomba selanjutnya yakni PEKSIMINAS yang akan diselenggarakan di Jakarta,” ucap Nanang Suryadi yang juga sebagai Ketua Dewan Juri BPSMI Peksimida XVII ini. (Hus/Jun).

Dapatkan Berita Terupdate RONGGO ID di: