, () – Seorang Sekretaris Desa Sidonganti, , Kabupaten Tuban tewas bersimbah darah dengan beberapa luka bacokan oleh orang tidak dikenal, Selasa (24/10/2023).

Peristiwa tragis yang mengakibatkan hilangnya nyawa seorang perangkat desa bernama Agus Sutrisno (33) itu terjadi di jalan raya Kerek-Montong, tepatnya di Dusun Bawi, Desa Hargoretno, Kecamatan Kerek sontak membuat geger warga sekitar.

Informasi yang dihimpun awak media di lokasi, bahwa kronologi meninggalnya Agus Sutrisno tersebut saat hendak menghadiri rapat di Kantor Kecamatan Kerek dengan menggunakan sepeda motor trail dengan nomor polisi S 2182 EAF.

Setibanya di lokasi kejadian, yakni sekitar pukul 08.30 Wib, korban tiba-tiba ditabrak oleh orang tidak dikenal menggunakan mobil pickup bernomor polisi A 8382 YX hingga tersungkur ke aspal.

Tidak sampai disitu, usai terjatuh, pelaku yang belum diketahui identitasnya tersebut langsung keluar dengan membawa benda tajam langsung mengayunkan ke tubuh korban.

“Tadi informasinya, korban ditabrak dengan mobil terus disabet dengan benda tajam. Sampai berlari ke tegalan (ladang,Red),” ungkap salah seorang warga di lokasi kejadian.

Ditempat yang sama, Kapolsek Kerek, AKP Darmono menjelaskan, jika petugas baru mendapatkan informasi dari masyarakat sekitar pukul 09.00 Wib, bahwa ada peristiwa orang meninggal di tengah sawah.

“Setelah mendapatkan laporan dari masyarakat, kami kemudian mendatangi lokasi kejadian,” ungkap AKP Darmono.

Di TKP, petugas mendapati bahwa korban bernama Agus Sutrisno (33), yang merupakan Sekretaris Desa Sidonganti bernama Kecamatan Kerek, meninggal di areal persawahan di Desa Bawi, dengan beberapa luka bacokan.

“Ada beberapa luka bekas sayatan di bagian kepala, hidung, tangan sebelah kiri dan punggung,” ujarnya.

Sementara jenazah korban saat ini telah dilarikan ke RSUD dr Koesma Tuban untuk dilakukan proses selanjutnya.

“Saat ini, polisi masih melakukan pendalaman terkait kasus ini. Kuat dugaan korban tewas akibat dibunuh,” pungkasnya. (Ibn/Jun).

Dapatkan Berita Terupdate RONGGO ID di: