TUBAN, (Ronggo.id) – Sukandi (36), warga asal Kecamatan Jatirogo yang tengah mencari biawak di Kawasan Hutan di Desa Siding, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban justru menemukan kerangka manusia, Jumat (5/7/2024) sekitar pukul 15.00 WIB.
Awalnya Sukandi bersama satu orang rekannya mencari biawak di hutan, saat berjalan menyusuri sungai kering di kawasan hutan tersebut tak sengaja melihat tulang belulang manusia.
“Kondisi kerangka masih berbalut baju berupa kaos warna hijau dan celana kolor warna biru,” kata Kapolsek Bancar, AKP Darwanto, Sabtu (6/7/2024).
Pencari biawak itu lantas melaporkan penemuan kerangka tersebut ke petugas perhutani untuk diteruskan kepada petugas Polsek setempat.
Setibanya di lokasi kejadian, petugas Polsek Bancar bersama Tim Identifikasi dari Polres Tuban langsung menggelar olah TKP.
“Kerangka manusia itu sudah dievakuasi ke RSUD dr Koesma Tuban guna kepentingan autopsi,” terang Darwanto.
Darwanto menyatakan, di lokasi kejadian tidak ditemukan benda-benda aneh dan mencurigakan. Hingga kini masih belum diketahui identitas kerangka tersebut.
Darwanto menambahkan, di wilayah Bancar sendiri memang pernah ada laporan kehilangan anggota keluarga, namun sudah 7 tahun silam.
“Pakaian yang dikenakan oleh warga yang dilaporkan hilang itu berbeda dengan pakaian yang melekat di kerangka manusia tersebut,” tandasnya. (Ibn/Jun).