– Untuk mengantisipasi keamanan dan ketertiban dalam perayaan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022, Petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) bersama Polres, dan Satuan Polisi Pamong Praja () serta tim kesehatan melakukan penjagaan ketat di Posko Pengamanan yang dibuat oleh petugas, Senin (27/12/2021).

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Tuban, Gunadi menyampaikan, pihaknya bersama stakeholeder melakukan penjagaan di pos pantau yang terbagi di tiga titik. Masing-masing 3 pos pam dan 1 pos pelayanan, antara lain pos Boom, pos Rest Area, dan pos Bancar di perbatasan – Jawa Tengah.

“tidak hanya memberikan himbauan dan edukasi kepada masyaraka, di pos itu kami juga memberikan pelayanan untuk pengguna jalan,” terangnya.

Selain memberikan pelayanan, di pos perbatasan juga difungsikan sebagai tempat untuk memanatau hilir mudik masyarakat yang keluar masuk wilayah Jatim-Jateng. Termasuk juga sebagai pos pantau guna mensterilkan masyarakat dari penyebaran .

Petugas dan anggota saat menghentikan bus lintas provinsi untuk dilakukan pengecekan

“Di pos perbatasan itu juga disediakan rapid test antigen. Harapannya agar warga yang masuk ke Tuban terbebas dari penyebaran Covid-19 dan patuh protokol kesehatan,” jelas Kadishub.

Adapun penegakan dalam pelaksanaan pengamanan di pos pantau dan pos perbatasan, petugas lebih mengedepankan sikap preemtif dan preventif, sehingga diharapkan kegiatan ini dapat berjalan optimal, aman dan tentram. Tentunya juga untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan jelang tahun baru.

“Kami berharap pada malam pergantian tahun baru nanti masyarakat tidak perlu ueforia terlalu berlebih. Cukup dirayakan di rumah bersama keluarga,” imbuhnya.

Ditempat terpisah, Kapolres Tuban AKBP Darman menyebutkan, dalam perayaan pergantian tahun baru 2022, petugas dari Polres, Kodim 0811, Dishub dan Satpol-PP akan memperketat penjagaan akses masuk ke Kota Tuban. Hal ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi kerumunan di wilayah kota saat malam tahun baru.

“Kita akan kerahkan petugas untuk memperketat penjagaan seluruh akses menuju kota, agar saat malam tahun baru tidak terjadi kerumunan,” ujar Kapolres saat apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2021 beberapa hari lalu.

Ia juga menegaskan akan mengantisipasi aksi konvoi dengan menyiapkan sejumlah personel diberbagai titik yang menjadi tongkrongan anak muda. Seperti Alun-alun, tempat wisata hingga Jalur Lingkar Selatan (JLS) atau Ringroad.

“Untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan dan penumpukan masyarakat, beberapa wilayah akan kami jaga ketat, termasuk jalan menuju kota. Apalagi saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19,” pungkasnya.