TUBAN, (Ronggo.id) – Rombongan oknum pendekar dari salah satu perguruan silat menyerang sepasang kekasih yang tengah melintas di Jalan Raya Plumpang, tepatnya di Desa Sumberagung, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban, Minggu (21/1/2024) sore.
Dari potongan vidio yang beredar, korban berinisial N (18) Warga Kecamatan Parengan dan kekasihnya M (19) asal Rembang itu nampak tersungkur di hajar oleh oknum pendekar berjaket hitam dan bercelana merah.
Aksi pengeroyokan itu bermula saat rombongan oknum pendekar yang disebut massa penggembira itu iring – iringan menggunakan sepeda motor sepulangnya dari lokasi pengajian di Desa Tasik Harjo, Kecamatan Jenu yang dihadiri Gus Iqdam.
Sesampainya di lokasi kejadian, mereka berpapasan dengan korban. Karena dianggap menghalangi jalan, sehingga rombongan pendekar itu langsung menghampiri korban.
“Padahal kedua korban ini juga sudah menepi dan cari tempat yang aman, namun masih dikejar dan terjadilah pengeroyokan,” ungkap Kasat Reskrim Polres Tuban, AKP Rianto, Senin (22/1/2024).
Dikatakan Rianto, petugas kepolisian yang tiba di TKP berhasil mengamankan 1 terduga pelaku pengeroyokan. Sedangkan 4 lainnya yang sudah dikantongi identitasnya masih dalam pengejaran.
“Semoga dalam waktu dekat ini terduga pelaku lainnya bisa kami amankan,” katanya.
Rianto mengaku masih melakukan pendalaman untuk mengetahui motif aksi pengeroyokan tersebut, namun yang ia tegaskan bahwa saat itu korban tidak mengenakan atribut perguruan silat lain, dan kebetulan hanya melintas.
“Alhamdulillah kondisi korban baik – baik aja, hanya mengalami luka ringan,” tutup mantan Kapolsek Jenu itu. (Ibn/Jun).