, (Ronggo.id) – Sepeda motor Honda Scoopy bernomor polisi S-2991-HE tinggal rangka usai terbakar saat melintas di Simpang Empat Bundaran Patung Letda Sucipto Tuban, Senin (3/7/2023) sekitar pukul 18.30 Wib.

Insiden tersebut sempat mengagetkan para pengendara yang kebetulan berada tak jauh dari lokasi kejadian.

Bahkan sejumlah warga berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya, namun gagal. Kobaran api baru berhasil dipadamkan setelah mobil pemadam kebakaran diterjunkan.

Semula sepeda motor yang dikendarai Angelica Sahasrara Adhilia Putri, gadis berusia 17 tahun asal Baturetno, Kecamatan / Kabupaten Tuban itu melaju dari arah selatan hendak ke utara.

Kebetulan saat itu berjalan beriringan dengan truk trailer bernomor polisi L-8651-UY yang dikemudikan Agung Fiswahyudi (23) asal Desa Ngasem, Kecamatan Jatikalen, Kabupaten Nganjuk.

“Motor Scoopy ini berada disamping kanan truk trailer,” tutur Kanit Penegakkan Hukum , Ipda Eko Sulistyono.

Setibanya di Bundaran Patung Letda Sucipto tiba-tiba motor Scoopy tersebut tersenggol truk trailer hingga terjatuh lalu terlindas roda belakang yang memicu percikan api dan langsung membakar seluruh bodi motor.

“Penyebab kecelakaan diduga karena pengendara Scoopy kurang konsentrasi kearah depan,” beber Ipda Eko.

Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya saja untuk kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp10 juta.

“Barang bukti yang diamankan berupa kendaraan yang terlibat kecelakaan, STNK serta SIM,” ucap Ipda Eko. (Ibn/Jun).

Dapatkan Berita Terupdate RONGGO ID di: