, (.id) – , Aditya Halindra Faridzky didampingi dengan ibunda dan kakaknya bersama-sama mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 10 yang terletak di Kelurahan Perbon, , pada Rabu (27/11/2024).

Pantauan dari Tim , Mas sapaan akrabnya, datang ditemani dengan ibundanya, dan kakak pertamanya, Aulia Hany Mustikasari dengan mengenakan jaket berwarna kuning dan hitam khas seperti yang digunakan saat acara debat kemarin.

Adapun sesaat setelah ia bersama keluarganya sampai dilokasi, masyarakat sekitar yang juga sekaligus pemilih di TPS yang sama, berbondong-bondong meminta foto bersama dengan Tuban, bahkan beberapa diantaranya rela menunggu disekitar lokasi guna menyambut kedatangan Mas Lindra.

Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky mengatakan, hari ini (27/11) ia bersama keluarganya bersama-sama mencoblos di TPS sesuai dengan amanat undang-undang serta dengan adanya Pilkada Serentak ini masyarakat dapat memilih pemimpin yang terbaik untuk 5 tahun kedepan.

“Saya bersama seluruh keluarga, sesuai dengan amanat undang-undang kami melakukan pencoblosan calon pemimpin Kabupaten dan Provinsi,” terang Mas Lindra saat dikonfirmasi setelah mencoblos.

Politisi muda kelahiran April 1992 dengan ciri khas jaket kuning dengan saku hitam ala serial anime Naruto ini mengatakan, pihaknya tidak menargetkan presentasi perolehan suara yang nantinya akan didapatkannya. Namun ia mengatakan bahwa jalannya Pilkada serentak masih sesuai dengan target-targetnya dan optimis mendapatkan hasil terbaik saat perhitungan nantinya.

“Insyaallah sampai hari berjalan sesuai dengan target-target kami. Sejak awal kami tidak pernah menargetkan presentasi yang penting bismillah nomor urut 2, semoga terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati tahun 2025-2030,” jelasnya.

Ia berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tuban maupun para pendukungnya agar tetap kondusif serta mengikuti jalannya Pilkada dengan riang gembira dan Kabupaten Tuban tetap adem ayem sesuai dengan tagline Kabupaten Tuban.

“Perbedaan coblosan itu wajar saja, tetapi saya berharap kita satu sama lain adalah keluarga jadi saling mendoakan, saling mensupport semoga Tuban adem ayem sampai saat ini,” paparnya. (Gus/Jun).

Dapatkan Berita Terupdate RONGGO ID di: